Entri Populer

Kamis, 28 Februari 2013

Breeders do the best, the birds make the nest, and Lets God does the rest

Breeders do the best, The birds make the nest, and Let's God does the rest

BREEDERS DO THE BEST,
Burung yang hidup dipenangkaran tentu saja tidak bisa memenuhi kebutuhannya sendiri karena mereka terKurung disangkar. Oleh karena itu peran si majikan sangatlah penting untuk menyediakan makanan yang bergizi, air bersih, dan tempat hidup yang layak untuk si burung. Jangan terlalu pelit dalam pemberian makan (materialistis). Berilah ruang yang cukup untuk si burung beranak pinak di kandang (kandang tidak terlalu sempit). Sediakan air bersih setiap hari. Bersihkan kandang dengan rutin supaya kotoran burung tidak menjadi sumber penyakit dan bau amoniak kotaran si burung tidak membuat kandang pengab.
THE BIRDS MAKE THE NEST,
Biarkan si burung mendesain bentuk sarang yang dia mau. Terkadang beberapa peternak membatasi jumlah sarang yang dibawah masuk ke kotak sarang karena sarang bisa terlalu penuh dan susah untuk mengawasi isi dalam kotak sarang. Saya tidak pernah membatasi jumlah bahan sarang yang dibawa si burung, karena saya percaya dan yakin bahwa si burung benar-benar tahu dan mengerti seberapa banyak bahan sarang yang dibutuhkan untuk menetaskan telur-telurnya. Jadi saya sebagai peternak tidak mau "sotoy" alias sok tahu tentang bagaimana cara membuat membuat sarang yang baik dan benar...."Wong saya ndak pernah interview dengan si burung cara bangun sarang"...hehehe. Jadi percayakan saja sama si empunya yaitu si burung itu sendiri.
LETS GOD DOES THE REST
Kalau kepercayaan hubungan antara breeder dengan burung sudah tercapai. Anda yakin si burung sudah kawin dengan sempurna, nutrisi sudah terpenuhi dan bahan sarang tersedia mulai dari jerami, kulit jagung, dtulang daun pohon kelapa sudah tersedia....
Masalah telur menetas atau tidak...?
Selebihnya serahkan kepada Tuhan YME sebagai pengatur rejeki di muka bumi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar